Kamis, 27 November 2008

apa itu bunyi ???

pengertian bunyi

1. pengertian umum
secara singkat pengertian umum bunyi atau voice adalah getaran benda yang disampaikan oleh zat perantara ke indera pendengaran.

tiga syarat agar bunyi dapat didengarkan
  1. sumber bunyi yaitu benda yang bergetar
  2. zat perantara
  3. indera pendengaran dalam hal ini adalah telinga
2. pengertian khusus

ada dua macam

1. pengertian fisis = penyimpangan tekanan pergeseran partikel dalam medium elastik sperti udara.

2. pengertian fisiologis = sensasi pendengaran yang disebabkan penyimpangan fisis.

pengelompokan bunyi

  1. bunyi infra (infra sonic) = jumlah getaran yang dihasilkan kurang dari 20 hz perdetik
  2. bunyi (sonic) = jumlah getaran yang dihasilkan adalah 20 hz - 20000 hz perdetik
bunyi sonic ini dibagi menjadi dua

  • bunyi tidak teratur. bunyi yang memiliki frekuensi tak teratur disebut noise atau gaduh. beberapa contoh gaduh antara lain, bunyi angin laut, gemericik air dan sebagainya.
  • bunyi teratur. bunyi yang memiliki frekuensi yang teratur. bunyi yang dipakai dalam musik adalah bunyi yang teratur yaitu antara 26,5hz sampai dengan 4.184,984 hz
3. bunyi ultrasonic diatas 20.000hz

Tidak ada komentar: